728x90 AdSpace

­Top Banner Advertisement

  • Latest News

    13.9.23

    Pemkab Nias Utara Minta Dukungan Warga Pembangunan Pasar Rakyat Di Afulu



    Afulu,Nias Utara - Harian Swara Jiwa - Pemerintah Kabupaten Nias Utara (Sumut) Membangun Pasar Rakyat di lokasi pekan Kecamatan Afulu Nias Utara Tahun Anggaran 2023.

    Pantauan media harian swara jiwa di lokasi sesuai dengan papan proyek.Pembangunan ini bersumber dari Tugas Pembantuan APBN Kementerian Perdagangan Republik Indonesia.Melalui Dinas Ketenagakerjaan dan Koperasi Usaha Kecil Menengah Kab. Nias Utara yang di kerjakan oleh perusahaan CV. TIGA PUTRA Direktur VII Suardin Nazara.Nilai Kontrak 2.730.265.770



    Menurut hasil konfirmasi harian swara jiwa kepada Agusman Zebua kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Koperasi Usaha Kecil Menengah Kabupaten Nias Utara Rabu 13/09/2023.

    Agusman menjelaskan kepada media harian swara jiwa bahwa program pembangunan Pasar Rakyat bertujuan agar tersedianya sarana pendukung pasar yang dapat mendukung peningkatan ekonomi masyarakat.

    Kita bersyukur dan berterimakasih kepada Kementrian Perdagangan Republik Indonesia dengan memberikan Bantuan APBN untuk pembangunan pasar rakyat khususnya di kecamatan Afulu dan pada umumnya masyarakat kepulauan Nias"ujarnya"

    Begitu juga hasil konfirmasi media harian swara jiwa kepada masyarakat Afulu yang berada di lokasi Fatisokhi zalukhu menuturkan kepada awak media saya secara pribadi dengan adanya pembangunan ini tentunya tidak lupa untuk mengucapkan terimakasih kepada pemerintah daerah Nias Utara.

    Fatisokhi menambahkan pembangunan ini sangat bermanfaat kepada masyarakat dan bukan hanya masyarakat Afulu saja bahkan ada masyarakat di luar kecamatan Afulu yang berjualan setiap pekan Afulu"ucapnya"

    Saat media harian swara jiwa menkonfirmasi Direktur VII Suardi Nazara dengan jelas menyampaikan bahwa Kegiatan ini adalah merupakan tanggung jawab kami untuk menyelesaikan sampai batas waktu kontrak, tentunya kami sebagai kontraktor bekerja semaksimal untuk mengejar penyelesaian sehingga masyarakat dapat memanfaatkannya.

    Suardin nazara juga berharap agar semua pihak dapat mendukung program ini, sehingga kami dapat bekerja sesuai harapan masyarakat"Harapnya"

    (Febeanus Zalukhu)

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Pemkab Nias Utara Minta Dukungan Warga Pembangunan Pasar Rakyat Di Afulu Rating: 5 Reviewed By: HarianSwaraJiwa.Com
    Scroll to Top